Melalui kamera digital, semua kejadian di sekitar Anda bisa diabadikan dalam sebuah file. Namun, tidak semua pengguna kamera digital cakap dalam menggunakan perangkatnya. Hasil jepretan kamera baru terlihat banyak kekurangannya saat foto dipindahkan ke layar yang lebih besar. Untuk meningkatkan kualitas foto, Anda bisa menggunakan sebuah program khusus. Salah satu program untuk mengolah foto adalah Corel AfterShot Pro. Program ini memiliki banyak fungsi untuk meningkatkan kualitas foto. Bahkan, Anda bisa menggunakan program ini untuk mengatur berbagai foto yang ada di komputer Anda.
Saat dibuka, hampir seluruh user interface-nya dibalut dengan warna hitam. Bagi pengguna amatir, desain menu yang ada di dalamnya terlihat membingungkan. Di bagian kiri dan kanan terdapat toggle untuk memoles foto. Toggle tersebut berisi kumpulan menu dan fungsi, seperti Catalogs untuk manajemen file, Metadata browser untuk men-scan data yang ada di dalam foto, Histogram untuk mengetahui tingkat warna, Basic Adjustment yang berisi setting untuk mengolah foto, dan masih banyak lagi. Buka foto dari menu File, foto akan diletakkan pada bagian tengah Interface.
Sebagai program manajemen foto, Corel AfterShot Pro ini juga memiliki banyak fungsi untuk memfilter foto. Agar mudah mengakses foto favorit, Anda bisa memberikan peringkat pada setiap foto. De-ngan demikian, foto-foto yang sering diakses dapat dikelompokkan berdasarkan peringkat dan foto yang sering diakses akan muncul di barisan atas.
Foto-foto yang sudah diperbaiki kualitas gambarnya dapat disimpan kembali di dalam program ini. Anda bisa membuat berbagai kategori untuk foto-foto yang Anda miliki dalam "Catalogs". Buat sebuah folder untuk menampung foto-foto hasil editing Anda. Selain memoles foto-foto secara manual seperti mengatur tingkat exposure, brightness, atau contrast, tersedia juga beberapa preset untuk memudahkan penyempurnaan foto. Anda bisa menemukan preset di toggle kanan (default setting).
- Windows® 8.1, Windows® 8, Windows® 7, Windows Vista® and Windows® XP with latest service pack (32-bit and 64-bit editions)
- Intel® Pentium® 4 or later or AMD Athlon™ 64 or later (multi-core processer recommended)
- 2GB of RAM (4GB recommended for HDR function)
- 400MB of available hard-disk space required
- 1024x768 resolution with 16bit color display (1280 x 768 resolution with 24 bit or higher color display recommended)
0 komentar:
Post a Comment